portalbangsa.id, TENGGARONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) melalui Dinas Perikanan dan Kelautan (DKP) sedang menyiapkan sejumlah program untuk tahun 2024 yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan nelayan.
Program unggulan bernama Dedikasi Kukar Idaman ini akan berfokus pada peningkatan fasilitas dan pengentasan kemiskinan di kalangan nelayan.
Sekretaris DKP Kukar, Fadly, mengungkapkan bahwa program ini menargetkan 9 ribu nelayan dan pembudidaya ikan, dengan harapan pada 2024 target sebanyak 25 ribu nelayan dan pembudidaya ikan bisa tercapai.
“Sekitar 20 ribu nelayan di Kukar akan mendapatkan manfaat langsung dari program ini, sesuai dengan arahan Bupati dan Wakil Bupati,” jelas Fadly.
Ia menambahkan bahwa DKP Kukar akan menyediakan sarana dan prasarana seperti kapal dan alat tangkap yang lebih baik, serta memantau perkembangan para nelayan untuk memastikan manfaat program ini.
“Kami akan terus berupaya agar program ini memberikan dampak positif dan meningkatkan kemandirian nelayan di Kukar,” pungkasnya. (Adv/Dinas Kelautan & Perikanan Kukar)